Facebook Pixel
Beasiswa kuliah online I Digital jurusan data science, bisnis digital, ilmu komputer, dkv

TENTANG IDigital

Terjangkau, Berkualitas,
dan Berbasis Teknologi

Dengan perguruan tinggi yang terjangkau dan berkualitas, Ayo naik level dan buat
perubahan besar untuk dunia!

© Matthis Volquardsen / ITBD Building’s

Home

Tentang IDigital

Visi

“Institut Digital Indonesia selalu berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang inklusif, transformatif, inovatif, dan berdampak guna melahirkan lulusan yang berbudi luhur, berdaya cipta, dan siap kerja.”

FILOSOFI PENDIDIKAN

Experiential and Cooperative Learning

Multidisciplinary Learning

Inclusive Learning

21st Century Competencies

Resilient Educational System

Experiential and Cooperative Learning

Experiential and Cooperative Learning

Kami menggunakan pendekatan pembelajaran yang berbeda dengan institusi pada umumnya. Mahasiswa akan mengikuti pembelajaran dengan sistem theory-based learning selama 5 semester dan full-time practice-based learning selama 3 semester. Dengan demikian, mereka tidak hanya memperoleh pemahaman teori yang mendalam, tetapi juga pengalaman yang substansial dalam mengaplikasikan teori dalam lingkungan profesional. Selain itu, dosen berperan sebagai fasilitator, membimbing mahasiswa dalam mengembangkan pemahaman yang mendalam, keterampilan kritis, kolaborasi, dan kemampuan dalam pemecahan masalah. Melalui pendekatan ini, kami mendorong mahasiswa untuk menjadi agen pembelajaran yang aktif, berpikir kritis, eksploratif, dan kolaboratif.

Multidisciplinary Learning

Multidisciplinary Learning

Institut Teknologi dan Bisnis memiliki tujuan untuk mencetak lulusan yang memiliki keahlian di berbagai bidang, selain mampu menguasai pengetahuan dan keterampilan dari disiplin ilmu yang beragam melalui penerapan metode full-time practice learning. Melalui pendekatan full-time practice learning, kami mendorong kolaborasi antarmahasiswa dalam proyek dan diskusi yang bertujuan untuk memahami serta mengaplikasikan konsep dari berbagai disiplin ilmu.

Inclusive Learning

Inclusive Learning

Dengan kerangka inclusive learning, setiap individu memiliki kesempatan yang sama untuk berkembang secara penuh, mengembangkan potensi, dan memberikan kontribusi unik yang menginspirasi lingkungan sekitar. Kami mendorong kolaborasi antara mahasiswa dari berbagai latar belakang dan pandangan, membuka wawasan dan perspektif baru, serta meningkatkan pemahaman tentang kompleksitas masalah yang dibahas. Para dosen kami selalu memberikan feedback yang konstruktif dan dukungan kepada mahasiswa dari berbagai tingkat kemampuan untuk terus meningkatkan keterampilan mereka tanpabergantung pada penilaian yang hanya berdasarkan standar tertentu.

21st Century Competencies

21st Century Competencies

Dalam rangka membantu mahasiswa berkembang di era yang terus berubah dengan cepat, kami bertekad untuk mempersiapkan mereka agar siap menghadapi tantangan dan mengejar peluang baru di masa depan dengan mengimplementasikan kompetensi abad ke-21. Selama proses pembelajaran, kami akan mendorong para mahasiswa untuk meningkatkan literasi digital, kemampuan berpikir kritis, inovatif, dan keterampilan komunikasi. Selain itu, kami juga akan membangun rasa ketertarikan mereka terhadap isu-isu global yang terus berkembang.

Resilient Educational System

Resilient Educational System

Sistem pendidikan yang tangguh dapat memastikan keberlangsungan dan keberlanjutan pendidikan yang berkualitas untuk generasi mendatang. Kualitas dosen yang sangat baik merupakan hal terpenting bagi Institut Teknologi dan Bisnis Digital.  Kami mendukung dan memfasilitasi secara penuh kemajuan para dosen dengan berbagai pelatihan terbaik untuk meningkatkan kualitas sistem belajar mengajar sehingga kami mampu menghasilkan lulusan yang unggul dan berkompeten. 

INSTITUT DIGITAL INDONESIA TERAKREDITASI OLEH:


Logo CourseraLogo Kampus Merdeka

Daftar Kuliah Online

Tulis data dirimu untuk memulai perkuliahan di Tahun Akademik 2024/2025.

Nama Depan

Nama Belakang

No. Telepon

E-mail

Asal Sekolah

Domisili

Pastikan data yang ditulis sudah sesuai untuk diproses sesuai dengan kebijakan privasi kami. Tim kami akan menghubungi kamu untuk langkah selanjutnya!

latar gambar kuliah online di institut digital indonesia

Rasakan Perkuliahan yang
Futuristik, Inovatif, dan Kolaboratif!

Ayo naik level dan jadi Generasi Digital Indonesia!